Untuk Anda pengguna kartu XL Axiata yang menjumpai kartu SIM Anda tidak bisa digunakan untuk nelpon ataupun ditelpon padahal sisa pulsa masih ada dan kartu SIM juga masih dalam keadaan aktif, ulasan dibawah ini diharapkan bisa memberikan solusi bagi Anda.
Kasus ini sebenarnya saya alami sendiri, jadi artikel ini bermula dari pengalaman saya pribadi dimana saya merupakan salah satu pengguna kartu XL. Pada suatu hari saya mendapati kartu SIM saya tidak bisa dipakai untuk nelpon. Pun demikian, untuk ditelpon juga tidak bisa.
Ketika saya mencoba menghubungi nomor tertentu (baik XL maupun operator lain), selalu tidak bisa tersambung. Panggilan gagal dan hanya muncul “Panggilan Diakhiri”.
Sementara untuk SMS dan data, keduanya masih bisa digunakan secara normal. Masalahnya hanya untuk melakukan panggilan keluar dan ditelpon. Saya pun mencoba mengecek pengaturan di smartphone, apakah ada pembatasan panggilan yang aktif yang mengakibatkan masalah tidak bisa nelpon tersebut muncul.
Contents
- 1 Penyebab HP Tidak Bisa Dibuat Nelpon dan Ditelpon
- 2 Cara Mengatasi Tidak Bisa Nelpon / Ditelpon Karena Kartu SIM Masuk Masa Tenggang
- 3 Cara Mengatasi Tidak Bisa Nelpon / Ditelpon Karena Setelan Jaringan
- 4 Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Dibuat Nelpon dan Ditelpon Karen Pengaturan FDN Aktif
- 5 Cara Nonaktifkan FDN di HP Samsung
- 6 Cara Nonaktifkan FDN di HP Xiaomi
- 7 Cara Nonaktifkan FDN di HP Vivo
- 8 Cara Mengatasi HP Android Tidak Bisa Dibuat Telpon dan Ditelpon Karena Masalah Jaringan
- 9 Solusi Untuk Kartu SIM Tidak Bisa Dipakai Telpon dan Ditelpon Akibat Kartu SIM Rusak
Penyebab HP Tidak Bisa Dibuat Nelpon dan Ditelpon
Sebelum beranjak ke cara mengatasi HP tidak bisa digunakan untuk nelpon dan ditelpon, terlebih dulu mari dipahami apa saja yang bisa menyebabkan HP Anda tidak bisa digunakan untuk telpon dan juga ditelpon, yang antara lain umumnya adalah sebagai berikut:
- Kartu SIM masuk masa tenggang
- Mode jaringan 4G Only dalam keadaan aktif
- Pengaturan FDN di HP dalam keadaan aktif
- Gangguan jaringan
- Kartu SIM rusak
Cara Mengatasi Tidak Bisa Nelpon / Ditelpon Karena Kartu SIM Masuk Masa Tenggang
Pertama, Anda perlu melakukan pengecekan apakah kartu SIM XL Anda masuk masa tenggang. Tidak jarang gagal melakukan panggilan keluar adalah dikarenakan kartu SIM kita sudah memasuki masa tenggang.
Silakan cek masa aktif kartu SIM Anda dengan mengakses: *123#
Jika memang sudah masuk masa tenggang, maka jawabannya adalah Anda harus mengisi ulang pulsa sehingga Anda bisa melakukan panggilan keluar sebagaimana mestinya.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Nelpon / Ditelpon Karena Setelan Jaringan
Kedua, ketika pengaturan mode jaringan 4G Only (Hanya di Jaringan 4G) dalam keadaan aktif, maka Anda tidak bisa melakukan panggilan keluar. Sehingga, Anda perlu memilih mode jaringan 4G LTE/Auto.
Cara mengatur mode jaringan di smartphone Android bisa Anda lakukan dengan mengakses short code: *#*#4636#*#*
Selanjutnya silakan pilih mode jaringan 4G LTE / Auto sehingga Anda tidak akan dihadapkan dengan masalah tidak bisa melakukan panggilan keluar.
Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Dibuat Nelpon dan Ditelpon Karen Pengaturan FDN Aktif
Ketiga, FDN atau Fix Dialing Number ketika dalam keadaan aktif, maka Anda akan dibatasi dalam melakukan panggilan. Jika benar FDN dalam keadaan aktif, maka bisa dipastikan Anda tidak akan bisa menelpon.
Hal ini tidak hanya berlaku untuk kartu XL, tetapi untuk kartu apapun, entah itu kartu 3, Indosat, Telkomsel, maupun kartu SIM yang lainnya.
Cara menonaktifkan FDN cukup bervariasi, tergantung versi OS Android yang Anda gunakan. Berikut ini cara nonaktifkan FDN sesuai versi Android.
Cara Nonaktifkan FDN di Android KitKat (4.4)
- Pilih Menu Telepon
- Pilih More yang ada di pojok kanan atas
- Pilih Settings
- Pilih More settings
- Pilih Fixed dialing number
- Pilih Disable FDN
- Apabila diminta pin masukan saja 0000
Cara Nonaktifkan FDN di HP Samsung
Langkah mudah sebagai cara menonaktifkan FDN di HP Samsung sangat mudah. Langkah – langkahnya untuk menonaktifkan FDN di HP Samsung sebagai berikut :
- Silakan masuk ke aplikasi telpon pada ponsel Samsung milik Anda.
- Setelah itu Anda akan menemukan sebuah data telepon terakhir yang Anda gunakan baik di call masuk atau keluar.
- Pilih more setting.
- Nantinya akan Anda temukan beberapa pengaturan settingan seperti show call barring, my caller ID dan FDN juga. Anda pilih FDN.
- Pilih disable FDN kemudian masukkan pin standard milik Samsung yaitu “0000” kecuali jika Anda telah mengubah password maka bisa Anda gunakan password Anda sendiri.
- Apabila setelah Anda masukkan pin ada informasi yang menyatakan pin Anda salah, coba masukkan pin 1234 dengan PUK 12345678.
Cara Nonaktifkan FDN di HP Xiaomi
Meskipun masih terbilang baru akan tetapi banyak orang yang menggunakannya dan pengguna Xiaomi banyak yang mengeluh cara nonaktifkan FDN ini. Langkah – langkahnya sebagai cara menonaktifkan FDN di HP Xiaomi sebagai berikut :
- Masuk pada bagian menu log panggilan
- Pada masing – masing tipe ponsel Xiaomi memang akan berbeda karena itu coba Anda cari di opsi pengaturan.
- Kemudian cari FDN dan pilih disable FDN.
- Jika selesai, Anda kini bisa coba dengan test panggilan yang ditujukan pada kerabat Anda.
Cara Nonaktifkan FDN di HP Vivo
Saat ini smartphone Vivo sudah cukup digandrungi oleh pengguna ponsel pintar di tanah air untuk promosi karena itu banyak orang yang menggunakannya juga. Jika Anda pengguna Vivo dan mengalami masalah FDN berikut cara menonaktifkan FDN di HP Vivo yaitu :
- Masuk pada menu pengaturan terlebih dahulu
- Pilih telepon
- Pada menu panggilan pilih setelan panggilan lainnya
- Pilih nomor panggilan tetap
- Terakhir Anda matikan FDN. Atau jika tidak ada Anda bisa pilih disable FDN. Mungkin bisa Anda sesuaikan dengan bahasa Anda yang paling penting intinya mematikan FDN di HP Vivo.
- Kemudian coba Anda tes apakah FDN sudah mati atau belum dengan cara melakukan panggilan kepada teman atau kerabat Anda.
Cara Mengatasi HP Android Tidak Bisa Dibuat Telpon dan Ditelpon Karena Masalah Jaringan
Ada kalanya HP Android tidak bisa digunakan untuk telon maupun ditelpon karena sedang terjadi masalah pada sisi jaringan. Jika kondisinya demikian, maka tidak ada cara lain selain menunggu sampai jaringan operator yang Anda gunakan kembali normal.
Lihat juga: Aplikasi Video Bokeh Full Apk Download
Untuk memastikan bahwa sedang terjadi gangguang jaringan, Anda dapat menanyakan ke teman Anda yang sama-sama menggunakan kartu SIM operator yang sama. Jika masalah yang sama juga dihdapi oleh teman Anda, maka itu artinya operator memang sedang terkendala jaringan.
Solusi Untuk Kartu SIM Tidak Bisa Dipakai Telpon dan Ditelpon Akibat Kartu SIM Rusak
Indikator kartu SIM Anda rusak adalah munculnya masalah pada fungsi tertentu (termasuk tidak bisa digunakan untuk telpon).
Jika kartu SIM XL Anda rusak, maka Anda bisa mendatangi XL Center untuk menukarkan kartu SIM XL Anda ke yang baru (dengan nomor lama). Yang diganti hanya kartu SIMnya, untuk nomornya tetap nomor yang sama.
Penutup
Anda juga dapat meminta bantuan customer service XL secara langsung terkait masalah yang Anda hadapi dengan menghubungi mereka, baik melalui panggilan telepon maupun lewat email.
Nomor customer service XL: 817
Alamat email customer service XL: customerservice@xl.co.id
Baca juga:
Demikian info cara mengatasi kartu XL tidak bisa digunakan untuk telpon dan juga ditelpon, semoga informasi ini berguna, dan semoga bisa memberikan solusi.

No xl saya tidak keluar sinyal jadi yang keluar darurat tolong gimana? No xl +6287720085500
Sinyal tidak muncul penyebabnya beragam. Begini saja, pinjam HP teman, lalu coba pasangkan kartu SIM Anda. Jika sinyal tidak muncul, berarti masalah ada di kartu SIM-nya. Pinjam no XL teman, lalu hubungi operator XL di nomor 817, tanyakan mengenai masalah pada kartu SIM Anda.
Nomer saya tidak bisa dibuat telfon dama menerima telfon . Kalau dibuat telfon selalu panggilan berakhiR udh dua hari seperti itu
Kenapa saat melakukan panggilan ,pulasa anda tidak mencukupi padahal pulsanya masih banyak,dan untuk memanggil xl center jawaban sama pulsa anda tidak mencukupi
Lantas untuk solusinya gimana kak soalnya saya baru ngalami
Kenapa nomer xl saya tidak bisa digunankan buat tlf atau terima tlf, padahal pulsa ada dan selalu dpt pemberitahuan sms telat.
Sama juga begitu, dan saya juga sudah mengganti cardnya. Ttp tetap saja gak bisa
Kenapa nomor XL saya ngga bisa nelpon mau pun di telpon, pulsa banyak hp bagus